Minggu, 10 Oktober 2010

Produk Unilever dominasi market

Tiga Produk Unilever Dominasi Market Share Sabun Cair
By marsnewsletter Leave a Comment
Categories: Consumer Goods

lux sabun cairTiga merek sabun cair produksi PT Unilever Indonesia, yakni Lux, Lifebuoy dan Dove, menunjukkan dominasinya dalam menguasai market share sabun mandi cair dalam negeri. Hampir 72% pasar sabun mandi cair (toiletries) dikuasai oleh ketiga merek tersebut. Aroma persaingan dalam satu group pun tampak mengemuka.

Merujuk pada hasil riset MARS Indonesia (Indonesian Consumer Profile 2008) tergambar betapa aroma persaingan antara Lux dan Lifebuoy dalam memperebutkan posisi market leader sangat kentara. Riset yang disebar di 5 kota besar (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan) akhirnya mengokohkan Lux sebagai market leader dengan perolehan market share sebanyak 39,66%. Sedangkan Lifebuoy menempel ketat di urutan kedua dengan perolehan 31,57%.

Selama ini sabun mandi cair Lux di benak konsumen diasosiasikan sebagai sabun kecantikan yang memiliki busa yang banyak serta bau yang harum. Menggunakan Lux menunjukkan gaya hidup modern. Sementara sabun cair Lifebuoy diasosiasikan sebagai sabun kesehatan keluarga dan sangat ampuh membunuh kuman ketimbang sabun mandi cair lainnya. Jadi, Lux kental dengan aroma emotional benefit-nya, sebaliknya Lifebuoy kental dengan aroma functional benefit-nya.

Lux unggul hampir di semua kota, kecuali Surabaya, dimana posisi teratas direbut oleh Lifebuoy. Keberhasilan Lifebuoy sebagai brand loyalty bagi konsumen Surabaya bisa jadi lantaran kota tersebut dikenal memiliki udara relatif panas, akibatnya setiap aktivitas warganya berpotensi mengeluarkan keringat dan kuman sekaligus, sehingga pemakaian sabun Lifebouy dirasakan sebagai solusi yang sangat cerdas.

Sementara brand satunya lagi, yakni Dove, menduduki peringkat keempat dengan perolehan total market share 2,88%, masih berada di bawah Biore yang diproduksi oleh PT Kao Indonesia yang memperoleh 10,23% dan menduduki peringkat ketiga.

Peringkat kelima diraih oleh Gatsby, produksi PT Mandom Indonesia, yang kental dengan aroma jantannya. Lalu peringkat keenam diduduki oleh Nuvo, produksi PT Wings, yang hampir sama dengan Lifebuoy sebagai sabun kesehatan keluarga. Adapun peringkat ketujuh didapuk oleh Cussons, produk andalan dari PT Cussons Indonesia. Serta peringkat kedelapan dan seterusnya market share-nya di bawah 1,76%.
Tiga Produk Unilever Dominasi Market Share Sabun Cair
By marsnewsletter Leave a Comment
Categories: Consumer Goods

lux sabun cairTiga merek sabun cair produksi PT Unilever Indonesia, yakni Lux, Lifebuoy dan Dove, menunjukkan dominasinya dalam menguasai market share sabun mandi cair dalam negeri. Hampir 72% pasar sabun mandi cair (toiletries) dikuasai oleh ketiga merek tersebut. Aroma persaingan dalam satu group pun tampak mengemuka.

Merujuk pada hasil riset MARS Indonesia (Indonesian Consumer Profile 2008) tergambar betapa aroma persaingan antara Lux dan Lifebuoy dalam memperebutkan posisi market leader sangat kentara. Riset yang disebar di 5 kota besar (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan) akhirnya mengokohkan Lux sebagai market leader dengan perolehan market share sebanyak 39,66%. Sedangkan Lifebuoy menempel ketat di urutan kedua dengan perolehan 31,57%.

Selama ini sabun mandi cair Lux di benak konsumen diasosiasikan sebagai sabun kecantikan yang memiliki busa yang banyak serta bau yang harum. Menggunakan Lux menunjukkan gaya hidup modern. Sementara sabun cair Lifebuoy diasosiasikan sebagai sabun kesehatan keluarga dan sangat ampuh membunuh kuman ketimbang sabun mandi cair lainnya. Jadi, Lux kental dengan aroma emotional benefit-nya, sebaliknya Lifebuoy kental dengan aroma functional benefit-nya.

Lux unggul hampir di semua kota, kecuali Surabaya, dimana posisi teratas direbut oleh Lifebuoy. Keberhasilan Lifebuoy sebagai brand loyalty bagi konsumen Surabaya bisa jadi lantaran kota tersebut dikenal memiliki udara relatif panas, akibatnya setiap aktivitas warganya berpotensi mengeluarkan keringat dan kuman sekaligus, sehingga pemakaian sabun Lifebouy dirasakan sebagai solusi yang sangat cerdas.

Sementara brand satunya lagi, yakni Dove, menduduki peringkat keempat dengan perolehan total market share 2,88%, masih berada di bawah Biore yang diproduksi oleh PT Kao Indonesia yang memperoleh 10,23% dan menduduki peringkat ketiga.

Peringkat kelima diraih oleh Gatsby, produksi PT Mandom Indonesia, yang kental dengan aroma jantannya. Lalu peringkat keenam diduduki oleh Nuvo, produksi PT Wings, yang hampir sama dengan Lifebuoy sebagai sabun kesehatan keluarga. Adapun peringkat ketujuh didapuk oleh Cussons, produk andalan dari PT Cussons Indonesia. Serta peringkat kedelapan dan seterusnya market share-nya di bawah 1,76%.
http://marsnewsletter.wordpress.com/2009/08/10/tiga-produk-unilever-dominasi-market-share-sabun-cair/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar